Cara Membagikan Musik Lewat Fitur Notes Instagram – Emang bisa share musik di Instagram?
Baru – baru ini, Instagram kembali meriliskan fitur terbarunya, tepatnya di awal tahun 2023 kemarin, yaitu fitur Notes. Digadang – gadang sebagai salah satu fitur Instagram terkeren, bagaimana tidak, lewat fitur tersebut penggunanya bisa share atau membagikan tulisan singkat layaknya status di Facebook. Lebih dari itu, biar penggunaan fitur Notes di Instagram ini semakin menarik, pihaknya juga turut menambahkan satu fungsi baru di Notes Instagram.
Melalui channel broadcast miliknya, Mark Zuckerberg membagikan fungsi barunya tersebut. Ya, dengan adanya fitur ini diharapkan agar Notes bisa menjadi lebih menarik dan keren. Berikut kami akan menginformasikan panduan cara membagikan musik lewat fitur Notes Instagram yang bisa Anda ikuti.
Sudah tersedia sejak awal tahun 2023 lalu, fitur Notes di Instagram ini memang sudah disebarkan di Indonesia. Melansir dari penjelasan resminya, fitur Notes tersebut memungkinkan penggunanya untuk bisa membagikan isi pikirannya kepada khalayak luas.
Meski demikian, untuk setiap unggahannya ada beberapa batasan karakter. Dimana Anda hanya bisa mengetikkan status maksimal 60 karakter saja. Selain itu, Anda juga bisa balas curhatan dari keluarga, kerabat dan teman yang langsung terkoneksi dengan direct message di Instagram.
Namun, biar terlihat semakin menarik, Meta membawa fungsi lain lewat fitur Notes Instagram tersebut, yaitu menambahkan lagu dengan mudah dan praktis. Artinya, pengguna akan bisa menambahkan beberapa potongan lagu “30 detik” untuk “Notes”.
Ya, sekarang Anda sudah bisa menambahkan potongan lagu hingga 30 detik dari lagu – lagu favoritmu, geng, ke Instagram Notes. Gimana? Tertarik untuk mencoba? Di bawah ini kami akan membagikan panduan cara membagikan musik lewat fitur Notes Instagram yang mudah bisa Anda ikuti, antara lain :
Sebagai tambahan informasi, fungsi dari menambahkan dan membagikan musik di fitur Notes Instagram ini memang masih belum dicoba oleh semua pengguna jejaring sosial tersebut. pasalnya, pihak Meta sendiri akan membagikan secara bergiliran. Jadi, apabila fitur tersebut sudah tersedia di akunmu, silakan dicoba, ya.
Demikian informasi yang bisa kami bagikan tentang cara membagikan musik lewat fitur Notes Instagram. Semoga bermanfaat.